Segmen motor matic di Indonesia selalu menjadi bahan yang menarik untuk dibahas. Segmen ini merupakan segmen yang sangat digemari oleh semua kalangan. Motor matic juga jauh lebih nyaman untuk dikendarai ketimbang motor bebek ataupun motor kelas besar. Oleh karena itu banyak mahasiswa atau mahasiswi yang memilih untuk menggunakan motor jenis ini untuk aktivitas perkuliahannya. Berikut ini daftar motor matic dibawah 15 juta yang bisa kalian pilih.
Motor pertama adalah TVS Dazz. Motor matic ini dibanderol dengan harga 12.5 juta rupiah. Motor matic yang satu ini memiliki fitur untuk mengisi daya baterai smartphone sehingga memberikan kemudahan bagi pengendara untuk mengisi ulang baterai ketika melakukan perjalanan. TVS Dazz juga dilengkapi sistem pengunci rem agar kendaraan dapat diparkirkan dengan aman meski permukaan jalanan tidak rata atau menanjak.
Motor kedua masih berasal dari merk yang sama, yakni TVS Dazz-FI. Motor ini dibanderol sedikit lebih mahal ketimbang motor pertama, yakni 13.3 juta. Untuk spesifikasinya sebenarnya tidak jauh berbeda dengan motor pertama. Yang membuatnya berbeda adalah teknologi Digitech-R + DFI Logic. Dengan adanya teknologi ini, mesin motor akan lebih awet serta bertenaga namun tetap irit.
Jika kalian tidak suka dengan merk TVS, kalian bisa melirik Suzuki dengan tipe NEX II. Untuk motor matic ini hanya dibanderol dengan harga 13.95 juta. NEX II merupakan motor matic terbaru yang memang ditujukan untuk kalangan yang memiliki dana terbatas. NEX II juga memiliki bodi dengan desain yang kekinian dan warna yang keren. Bagi kalian yang ingin tampilan lebih keren, kalian bisa melihat varian tertinggi NEX II, yaitu NEX II Sporty Runner yang dibanderol dengan harga 14.65 juta.