Produsen otomotif asal Jepang, Yamaha secara diam-diam tengah mempersiapkan saudara kandung Namax. Sayangnya motor terbaru yang tengah dipersiapkan oleh Yamaha tersebut hanya tersedia untuk pasar China saja, ini berarti Indonesia tidak akan kebagian motor terbaru dari Yamaha tersebut.
Model baru tersebut merupakan sekutik dengan mesin 125 cc. Menurut kabar yang beredar, nama sekutik tersebut adalah Yamaha Avenue. Jika dilihat, bodi yang dibawa terlihat besar, yah tipikal desain varian Maxi Yamaha. Motor ini terkesan sangat premium dan gagah.
Kegagahan dan kemewahan dapat kita lihat dari beberapa sektor, misalnya saja LED highlight yang dipadukan dengan LED DRL, tidak lupa windshield untuk memberikan kesan “keren” pada motor tersebut. Tentunya hal ini dilakukan Yamaha untuk menarik minat para konsumen yang ada di China.
Usaha Yamaha untuk menarik minat tidak berhenti sampai disitu saja, jika dilihat lebih jauh lagi, dibalik lampu utama juga terdapat instrumen digital yang mirip dengan yang ada pada motor Yamaha Aerox.
Desainnya sendiri dibuat mirip dengan saudaranya, NMAX. Wajar saja, seperti yang kita tahu bahwa Yamaha NMAX merupakan varian yang paling diminati dari jajaran seri Maxi Yamaha. Lekukan bodi dibuat melengkung yang dipadukan dengan beberapa bagian yang terlihat lebih tegas.
Untuk bagian dek kaki dibuat rata, mirip dengan sepupunya Yamaha Lexi. Tentunya hal ini menjadi daya tarik dan nilai lebih tersendiri di mata konsumen. Untuk menambayh kenyamanan berkendara, sekutik ini menggunakan setang bergaya naked dengan cover kecil, jika dilihat mirip dengan Yamaha X-Ride. Dengan tunjangan kenyamanan ini, Yamaha Avenue tentunya dapat menemani kita untuk menempuh perjalanan jauh.