Selain Lebih Bahagia, Ini Beberapa Manfaat Yang Bisa Kamu Dapat Saat Tertawa

Apakah kamu pernah merasa masalah yang kamu miliki menjadi lebih ringan ketika kamu selesai tertawa? Perasaan bahagia tentu saja akan membuat mood kamu kembali menjadi lebih baik dan akan membantu kamu dalam membuat keputusan, tertawa yang di lakukan secara alami oleh tubuh dalam merespon kebahagian dapat membuat tubuhmu lebih sehat. Tidak yakin? Mari simak beberapa manfaat tertawa untuk kesehatan tubuh.

1. Obat pereda rasa sakit alami

Endorphin yang diproduksi tubuh ketika tertawa memiliki fungsi untuk membantu tubuh menjadi lebih rileks dan nyaman. Di kutip dari jurnal yang di tulis seorang jurnalis asal Amerika, menyebutkan bahwa dengan tertawa secara intens selama beberapa menit bisa menghilangkan rasa sakit. Bahkan, obat-obatan terlarang seperti narkoba berjenis morphine pun tidak bisa melakukan hal yang sama.

2. Meningkatkan kesehatan jantung

Tertawa nyatanya bisa meningkatkan kesehatan jantung juga loh. Dengan tertawa maka kita bisa memperlebar endotelium yang berperan sebagai penghalang yang mengatur perpindahan sel darah putih ke luar dan dalam aliran darah. Oleh karena itu, dengan tertawa aliran darah kita akan menjadi lebih lancar dan bisa mengurangi terjadinya cardiovascular disease atau kondisi penyakit yang bisa terjadi pada jantung dan aliran darah.

3. Mengurangi dan menghilangkan stres

Ketika stres beban pikiran mulai menyerang, tubuh akan memproduksi hormon stres yang bernama cortisol. Hormon cortisol yang meningkat akan menyebabkan sistem imun tubuh menjadi lebih lemah dan dapat memicu depresi berat serta penyakit jantung. Namun untuk menjaga hormon cortisol agar tidak naik caranya tidak sulit, dengan tertawa saja kamu sudah bisa mengontrol nya. Bahkan tertawa juga akan membantu kamu untuk mendapatkan tidur yang lebih berkualitas.

4. Latihan aerobik yang mudah

Buat kamu yang selalu sulit mengatur waktu untuk berolahraga seharusnya tidak akan kesulitan jika hanya di tuntut untuk bisa tertawa lepas. Pasalnya, dengan tertawa kamu sudah menjalankan latihan aerobik. Sebab saat kamu sedang tertawa, otot-otot dalam tubuh kamu akan bekerja seperti sedang melakukan aerobik. Tertawa selama 15 menit sudah dapat membakar 10-40 kalori dalam tubuh.

Makanan Yang Wajib Kamu Konsumsi Untuk Menjaga Kesehatan Gigi

Memiliki gigi yang sehat adalah salah satu modal terpenting untuk tampil percaya diri. Namun untuk memiliki gigi yang sehat bukan lah hal yang mudah untuk di dapatkan. Selain kamu harus rajin membersihkan gigi, kamu juga harus rutin berkonsultasi ke dokter.

Tak sampai situ saja, selain melakukan kedua hal tadi. Makanan dan minuman yang kita konsumsi setiap harinya ternyata juga mempengaruhi kesehatan gigi kita loh.

Nah, pengetahuan umumnya mengkonsumsi makanan dan minuman manis adalah hal yang paling umum merusak gigi hingga menyebabkan gigi berlubang. Tapi, tidak semua makanan itu buruk untuk kesehatan gigi.

Di kutip dari sebuah laman kesehatan, ada beberapa makanan tertentu yang ternyata memiliki manfaat hebat untuk menjaga kesehatan gigi. Lantas makanan apa saja itu? Di bawah ini ada jawabannya buat kamu.

1. Keju

Keju merupakan produk olahan dari susu, seperti yang kita ketahui. Susu memiliki kandungan kalsium yang sangat di butuhkan oleh tubuh untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Dengan mencukupi kebutuhan kalsium dalam tubuh, maka kita akan lebih kecil resikonya terkena masalah gigi sensitif. Mengkonsumsi keju tentu saja sangat baik, saat kita mengunyah keju kandungan yang ada dalam keju akan memperkuat pelindung syaraf dalam gigi atau bisa di sebut enamel.

2. Wortel

Mengkonsumsi wortel yang masih segar atau mentah ternyata bisa menjaga kesehatan gigi kamu. Ini bisa terjadi karena wortel yang masih mentah memiliki tekstur renyah yang di mana saat kita konsumsi dapat meningkatkan jumlah produksi air liur dalam mulut dan bisa mencegah sisa makanan dalam mulut berubah menjadi karang gigi. Wortel juga terkenal dengan kandungan vitamin A yang melimpah, hal ini tentu saja sangat baik untuk menjaga kesehatan gigi.

3. Sayur hijau

Sayuran hijau sudah tidak perlu diragukan lagi kehebatan nya dalam menjaga kesehatan tubuh, termasuk gigi kita juga. Sama halnya dengan keju, sayuran yang berwarna hijau memiliki kandungan kalsium terutama sayur bayam. Nutrisi lain yang bisa kamu temukan dalam sayuran salah satunya adalah serat yang sudah terbukti dapat meningkatkan produksi air liur dalam mulut sehingga tubuh bisa membersihkan gigi dan mulut secara alami.

Jangan Makan Makanan Ini Terlalu Banyak Jika Tidak Ingin Ginjal Kamu Rusak

Ginjal adalah salah satu organ dalam tubuh yang memiliki peranan penting dalam menjaga kesehatan tubuh mahluk hidup. Ginjal memiliki fungsi sebagai pencernaan dan mengeluarkan zat dari sisa makanan yang sudah tidak di perlukan oleh tubuh. Oleh sebab itu, ginjal menjadi organ vital terpenting yang harus kita jaga kesehatannya.

Namun, sangat di sayangkan, banyak dari kita yang masih tidak terlalu mementingkan kesehatan ginjal mereka. Salah satu hal yang dapat merusak kesehatan ginjal di antaranya dari makanan yang kita konsumsi.

Nah, di bawah ini ada beberapa makanan yang jika di konsumsi secara berlebihan akan memberikan dampak buruk bagi kesehatan ginjal. Apa saja makanan yang bisa merusak kinerja ginjal? Mari kita bahas bersama di bawah ini.

1. Daging

Daging memang menjadi salah satu makanan paling enak. Pasti siapa saja akan memakannya jika di tawari makanan satu ini. Sebagian dari kita bahkan akan kesulitan untuk makan jika tidak tersedia menu dari daging di meja makan. Namun, konsumsi daging berlebihan nyatanya bisa mempengaruhi kesehatan ginjal.

Daging adalah salah satu sumber protein hewani serta memiliki kandungan purin dalam jumlah yang tinggi. Purin sendiri adalah salah satu perangsang produksi asam urat, yang menjadi salah satu penyebab terjadinya batu ginjal.

2. Alpukat

Alpukat sudah di kenal memiliki kandungan gizi yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Tapi, konsumsi buah alpukat yang berlebihan bisa memberikan efek yang buruk untuk kesehatan ginjal, terlebih lagi untuk kamu yang memang sudah memiliki riwayat penyakit ini. Hal ini bisa terjadi sebab alpukat mengandung kalium dalam jumlah yang sangat banyak.

Kalium memang sangat di butuhkan oleh tubuh. Namun, kalium yang masuk ke dalam tubuh dengan jumlah yang berlebihan bisa mengganggu fungsi kerja ginjal sebab ginjal akan kesulitan untuk memproses kalium yang terlalu banyak.

3. Pisang

Sama halnya dengan alpukat, ternyata konsumsi pisang dalam jumlah yang berlebihan juga bisa berakibat buruk untuk kesehatan ginjal. Pisang sama dengan alpukat, sama-sama memiliki kandungan kalium yang tinggi.

Konsumsi pisang secara berlebihan akan membuat ginjal bekerja lebih keras untuk menghilangkan kalium berlebih dalam tubuh.

Hal Sepele Yang Tanpa Di Sadari Dapat Membuat Rambut Rontok

Bagi sebagian besar wanita di dunia ini, rambut merupakan bagian terpenting yang wajib di jaga dan di rawat agar memiliki keindahan dan kesehatan yang baik. Rambut juga menjadi salah satu hal yang dapat menunjang penampilan seseorang di depan umum dan menjadi faktor penentu untuk memikat lawan jenisnya selain dari wajah.

Maka dari itu, ada banyak pula orang-orang yang rela mengeluarkan dana yang fantastis untuk melakukan perawatan tertentu agar mendapatkan rambut indah dan sehat yang di inginkan.

Sayangnya, perawatan yang mungkin kamu lakukan sampai menghabiskan banyak uang itu akan sia-sia jika kamu tidak mengetahui penyebab kerusakan rambutmu seperti kerontokan.

Berikut ini ada beberapa contoh hal sepele yang bisa membuat rambutmu rontok tanpa kamu sadari. Yuk simak sama-sama.

1. Stres

Stres adalah salah satu penyakit yang banyak di oleh remaja sampai orang dewasa, stres sendiri di sebabkan oleh beban pikiran yang terlalu banyak dan tidak menemui penyelesaian. Stres akan sangat berpengaruh terhadap siklus hidup rambut, seperti masa istirahat rambut, masa tumbuh, hingga masa kerontokan. Akibat stres yang mengganggu siklus hidup rambut itulah yang akhirnya menyebabkan rambut rontok. Tak sampai situ saja, stres juga akan mempengaruhi folikel rambut untuk beristirahat, sehingga kerontokan yang terjadi akan semakin parah.

2. Mengikat rambut terlalu kuat

Mengikat rambut merupakan cara paling umum untuk merawat rambut agar tertata dengan rapi. Namun, kamu juga harus mengerti jika mengikat rambut terlalu kuat akan menyebabkan kerontokan juga loh. Sebab, saat kamu mengikat rambut dengan kuat akan membuat rambut kami tertarik sehingga akar rambutmu ikut tertarik dan bisa putus, saat akar rambut tertarik dan putus itulah yang menyebabkan rambut kamu menjadi rontok.

3. Perawatan dana gaya rambut yang sering diubah-ubah

Bagi kebanyakan wanita sudah pasti akan mudah bosan dengan gaya atau model rambut yang di miliki serta jenis perawatan yang mereka jalani, sehingga membuat mereka suka mengubah-ubah gaya rambut mereka dan mengubah perawatan yang jalani saat ini. Padahal, hal ini akan membuat rambut menjadi mudah rontok dan patah. Sebab zat yang sering di gunakan dalam bahan perawatan akan membuat daya tahan rambut menjadi lebih lemah.

Tips Aman Keluar Rumah Saat Berdampak Virus Corona

Virus corona memang membuat banyak orang memilih untuk berdiam diri dirumah. Akan tetapi tidak menjadi sebuah kemungkinan, karna ada yang masih keluar rumah untuk belanja kebutuhan pokok, obat, bekerja atau pun cuman hanya menghirup udara segar. Karena virus corona jenis baru ini bisa di tularkan kepada orang yang tidak menunjukan gejala, maka sangat penting juga untuk menjaga kesehatan dan mencegah penyebaran COVID-19. Saat sekarang ini telah melebihi dari 1 juta. Berikut ini tips yang harus lakukan guna tidak terjaidi penularan virus colorna.

1. Gunakan Lutut, Siku, Kaki, dan Buku Jari
Apabila anda masih menekan tombol lift dengan menggunakan ibu jari , maka saatnya untuk berhenti melakukannya. Karna setiap jail membuka pintu, menekan atau menarik sesuatu dengan cara digital, maka gunakan lah bagian tubuh yang berbeda.

Pada saat mendorong atau menarik pintu, maka gunakanlah bahu, kaki, pinggul namun tidak menggunakan tangan, atau dapat menggunakan cara membungkus tangan dengan sweater saat memegang gagang pintu.

2. Jaga Jarak
Jarak social berarti apa saja dari berjongkok di rumah dan menahan diri agar tidak melihat teman dan keluarga dari luar untuk menjaga jarak dengan orang lain pada saat pergi kluar. Lakukan jaga jarak sekitar 1 – 2 metes dari orang di luar harus di lakukan dalam antrean di toko, berjalan – jalan dan mengambil makanan untuk di bawa pergi.

3. Mencari Opsi Otomatis
Beberapa bangunan modern mempunyai tombol aksesibilitas yang untuk membuka pintu untuk orang – orang dengan masalah mobilitas. Anda juga bisa dengan mudah menyentuhnya dengan pinggul, lengan, bahu, kaki dan tunggu beberapa detik sampai pintu terbuka. Pertimbangkan kembali untuk beli penyempor sabun otomatis untuk rumah agar anda tidak perlu khawatir untuk mengikirim kuman.

4. Mencuci tangan
Seiring dengan jarak social, mencuci tangan dengan seksama merupakan salah satu pertahanan terbaik guna tidak tertular virus corona. Dengan mencuci tangan selama 25 detik merupakan cara yang berlaku untuk sekarang ini.

Khasiat Buah Markisa Untuk Kesehatan

Manfaat buah markisa kuning mempunyai khasiat yang baik untuk kesehatan. Markisa adalah salah satu buah yang memanfaatkan bijinya untuk dikonsumsi. Markisa ini memiliki ciri khas dengan rasa yang kecut dan manis. Tanaman ini berasal dari daerah pegunungan yang sejuk, namun tanaman ini juga dapat ditanam dan akan berbuah di daerah dataran rendah.

Buah markisa dengan nama lain “passiflora quadrangularis L” yang dilestarikan di Indonesia ada terdapat beberapa jenis buah markisa yaitu markisa ungu (passiflora edulis var. Edulis), markisa erbis (passiflora quadrangularis), markisa konyal (passiflora lingularis) dan juga markisa kuning (passiflora edulis var. Flevicarpa), selain berbeda dari warna dan ukurannya, perbedaan lain seperti rasanya.

Berikut Ini Manfaat Dari Buah Markisa

1. Mencegah Pertumbuhan Sel Kanker
Buah markisa dapat dikonsumsi untuk mencegah pertumbuhan sel kanker pada tubuh. Buah ini mengandung manfaat antioksidan yang baik untuk tubuh dalam mencegah tumbuhnya sel kanker di dalam tubuh, zat antioksidan ini akan berperan dalam memperlambat pertumbuhan sel kanker pada tubuh manusia.

2. Memperlancar Pencernaan
Seseorang yang biasanya mengalami sembelit dapat untuk mengkonsumsi buah markisa kuning agar membantu memperlancar dan menyehatkan percernaan. Khasiat dari buah markisa ini dapat untuk membantu dalam memperlancar pencernaan karena mengandung serat tinggi yang terdapat di dalam daging buah markisa. Biji buah markisa ini juga bisa untuk dimakan karena mengandung serat yang tinggi. Jika setiap hari mengkonsumsi buah ini maka pencernaan anda akan lancer dan usus akan menjadi bersih.

3. Penderita Asma
Buah markisa ini mempunyai manfaat untuk penderita asma. Pengidap penyakit asma sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi buah merkisa karena kandungan zat yang terdapat pada buah ini bisa menenangkan serangan asma. Markisa ini mempunyai sifat yang bisa membunuh histamine yang ngakibatkan gejala asma.

4. Mengontrol Tekanan Darah
Untuk anda yang penderita tekanan darah rendah atau tinggi dapat mencoba mengkonsumsi buah markisa agar bisa mengontrol tekanan darah anda. Manfaat buah ini untuk mengontrol tekanan darah harus untuk dicoba. Buah ini memiliki kandungan kalium yang berperan penting dalam vasolidator, kalium akan bekerja dalam menenangkan pembuluh darah dan juga bisa untuk menaikan aliran darah.